gempa bumi

Label:

 Gempa Bumi

Pada bagian sebelumnya kita telah mengetahui salah satu penyebab gempa bumi adalah karena adanya pergerakan lempeng. Namun sebetulnya ada beberapa jenis gempa bumi, yaitu:

  • gempa tektonik, karena pergerakan lempeng bumi.
  • gempa vulkanik, karena pergerakan magma dalam gunung berapi.
  • gempa runtuhan, karena tanah longsor.
  • gempa tumbukan, karena jatuhnya benda langit yang berukuran besar dan berat.
  • gempa buatan, gempa yang dilakukan karena kegiatan manusia.

Titik pusat gempa disebut hiposentrum

Getaran yang dihasilkan oleh gempa bumi disebut gelombang seismik.

Alat untuk mengukur besarnya getaran gempa bumi disebut seismograf.

Diagram hasil pengukuran seismograf disebut seismogram.

Kekuatan gempa bumi diukur dalam Skala Richter (SR).

Namun metode pengukuran dengan menggunakan Skala Richter memiliki keterbatasan dalam hal frekuensi dan jarak, sehingga ada skala yang digunakan untuk mengukur gempa secara tepat adalah skala Momen Magnitudo (M).

Berikut ini bencana yang dapat terjadi karena adanya gempa:

  • Gempa Susulan
  • Tsunami
sumber:https://www.medianekita.com/edukasi/22411391840/rangkuman-materi-ipa-kelas-8-smpmts-kurikulum-merdeka-bab-6-struktur-bumi-dan-perkembangannya?page=5


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

gunung berapi

  Indonesia masuk ke dalam wilayah cincin api atau dikenal dengan  ring of fire.  Tentu saja hal tersebut karena Indonesia memiliki banyak g...

 
Deo Damarezky Reisananda © 2012 | Designed by Meingames and Bubble shooter